Tim Pengawasan Kecamatan Narmada Lakukan Verifikasi Kegiatan Dana Desa di Mekarsari
Mekarsari, 9 Juli 2025 – Pemerintah Desa Mekarsari, Kecamatan Narmada, Kabupaten Lombok Barat, menerima kunjungan Tim Pengawasan Kecamatan Narmada dalam rangka kegiatan pengawasan dan pengecekan kewajaran data serta pelaksanaan kegiatan desa yang bersumber dari Dana Desa (DD), Alokasi Dana Desa (ADD), Bagi Hasil Pajak (BHP), PADes, dan sumber dana lainnya.
Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Rabu, 9 Juli 2025, pukul 09.00 WITA bertempat di Kantor Desa Mekarsari, berdasarkan Surat Tugas Camat Narmada yang merujuk pada surat dari Dinas PMD Kabupaten Lombok Barat, Nomor: 800/170/DPMD/2025 tanggal 25 Juni 2025, perihal format perubahan surat pengantar dokumen syarat salur Dana Desa Tahap II.
Tim pengawas dipimpin oleh Sahdi, S.I.Kom selaku Kepala Seksi Pemerintahan Kecamatan Narmada bersama tujuh orang anggota tim yang terdiri dari pejabat seksi dan pengolah data, termasuk Koordinator Pendamping Kecamatan, Ahmad Fajarudin, S.Pt.
Turut mendampingi kegiatan ini:
-
Kepala Desa Mekarsari, Sapinah,
-
Seluruh Perangkat Desa (Sekretaris Desa, Kaur, Kasi, dan Kepala Kewilayahan),
-
Pendamping Lokal Desa, serta unsur lembaga desa lainnya.
Dalam arahannya, Kepala Desa Mekarsari menginstruksikan kepada seluruh perangkat desa untuk Menyiapkan dokumen administrasi kegiatan yang sudah dilaksanakan, baik yang bersumber dari DD maupun ADD.
Adapun dokumen yang diperiksa meliputi:
-
Surat Pertanggungjawaban (SPJ)
-
Rencana Anggaran Biaya (RAB) dan Gambar Teknis
-
Surat Keputusan (SK)
-
Nota Kesepahaman/MoU
-
Data Lokasi dan Koordinat Kegiatan
-
Papan Nama Kegiatan Fisik
-
Akta Komitmen Kegiatan (AKTA KOPDES)
Kegiatan verifikasi ini menjadi bagian penting dalam memastikan pelaksanaan pembangunan desa berjalan transparan, akuntabel, dan sesuai aturan, serta sebagai dasar kelengkapan dokumen syarat salur Dana Desa Tahap II.
Pemerintah Desa Mekarsari terus berkomitmen menjalankan amanah pembangunan desa secara terbuka dan bertanggung jawab demi terwujudnya desa yang mandiri, tertib administrasi, dan akuntabel. (abs)
Jamiri Adnan
21 November 2024 15:01:25
Kami sebagai masyarakat sangat mendukung adanya kegiatan pelatihan jurnalistik yang di selenggarakan...